
Ganesa.or.id || JAKARTA-Peta politik nasional semakin dinamis paska KETUA Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri mengumumkan nama Mahfud MD sebagai Calon Wakil Presiden Ganjar Pranowo.
Sejumlah tokoh yang awalnya mendukung paslon lain, berbalik arah mendukung paslon Ganjar-Mahfud.
Salah satunya, tokoh besar Madura yang juga Ketua Umum Ikatan Keluarga Madura (IKAMA) Pusat Haji Muhammad Rawi.
“Atas nama keluarga besar IKAMA, kami mengucapkan selamat kepada Capres Bapak Ganjar Pranowo dan Cawapres Bapak Mahfud MD. Semoga dalam lindungan Allah SWT untuk mengabdi kepada bangsa dan negara, khususnya rakyat Indonesia,” ujarnya.
Dia menyatakan dukungannya kepada mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut lewat sebuah video
Kami Optimis Pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD sebagai Capres dan Cawapres 2024 akan menang total di Jawa Timur.
Ketua Ikatan Keluarga Madura Haji Rawi mengatakan deklarasi Ganjar-Mahfud ini merupakan kabar baik bagi masyarakat Indonesia.
Sebab pasangan tersebut menjadi kekuatan yang akan membawa Indonesia ke arah yang lebih baik.
Lebih lanjut Rawi juga mengajak semua masyarakat khususnya warga Nahdlatul Ulama kultural untuk mendukung dan mendoakan Ganjar-Mahfud agar menjadi presiden dan wakil presiden 2024.
“Kepada warga NU, yang ada di desa, di mushola, madarasah, buruh tani, pekerja, baik yang ada didalam negeri maupun di luar negeri, mari sama-sama mendukung pasangan ini,” pintanya.
Penulis : Nirina Ezra Soru
Ganesa/Redaksi/Admin1.